Blog Bumdes.id

Pentingnya Logo Bumdes

Pentingnya-logo-bumdes
Pentingnya-logo-bumdes

Logo bumdes merupakan salah satu sarana branding institusi. Dengan membuat logo bumdes yang menjiwai visi-misi desa serta mengandung kearifan lokal akan mengangkat citra positif desa. 

Lalu bagaimana memahami proses pembuatan logo bumdes agar bisa bermanfaat untuk desa. 

Proses pembuatan logo bumdes tidak bisa asal saja, apalagi hanya terkesan formalitas untuk memenuhi ketentuan kelembagaan. 

Karena nantinya logo bumdes akan tercetak pada surat-menyurat resmi.

Dan menjadi logo yang tercetak dalam kemasan produk dan layanan jasa untuk mengembangkan unit usaha bumdes.

Bayangkan jika BUMDes memiliki unit usaha produk-produk kemasan, apakah hanya tertulis nama makananya saja? 

Tentunya akan ada logo bumdes juga bukan? Nah inilah pentingnya logo bumdes dengan baik.

Membuat logo bumdes dengan baik bukan berarti terkesan rumit atau berbiaya mahal.

Membuat logo bumdes dapat dibuat dengan sederhana dan menggunakan anggaran yang sederhana. 

Hal ini akan menekan banyak pengeluaran yang dikeluarkan BUMDes, sehingga anggarannya bisa dialihkan untuk hal yang lain.

Bagaimana proses menyusun logo BUMDes?

1. Tentukan visi misi yang menjadi jiwa utama BUMDes. 

Visi misi yang dimaksud adalah visi misi desa, bukan kepala desa. Karena kepala desa adalah pejabat politik, maka visi misi biasanya berjangka pendek. 

Carilah visi misi desa misalnya sejarah, pendirian, hingga kearifan lokal yang ada. Karena visi misi ini yang akan berumur panjang dan bisa dilekatkan ke dalam logo bumdes.

2. Carilah potensi usaha, potensi bentang alam dan hidup desa. 

Cobalah untuk melihat logo pemerintah daerah yang mayoritas memasukkan potensi usaha daerahnya. Misalnya Pemerintah Provinsi Jawa Barat melekatkan simbol Kujang dalam logo Pemprov. 

Kujang sendiri adalah senjata tradisional wilayah Jawa Barat. Anda bisa meniru hal yang sama dengan mencari potensi desa. 

Misalnya desa Anda adalah produsen jagung terbesar di Sumatera, maka bisa memasukkan logo jagung ke dalam logo BUMDes.

Menyusun Logo BUMDes dengan Mudah

Membuat Logo BUMDes dapat dengan mudah jika desa dan BUMDes memiliki strategi. 

Jika ingin membuat logo bumdes yang profesional, maka dapat menyewa desainer grafis untuk mengerjakan logo bumdes. 

Strategi ini akan memakan biaya yang mahal karena tarif menyewa desainer grafis logo profesional akan sangat mahal.

Pengurus BUMDes dapat pula membuat logo bumdes dengan budger sederhana. Misalnya dengan menyewa desainer grafis freelance melalui website: www.sribulancer.com atau www.freelancer.com untuk membuat logo bumdes sederhana. 

Jika pengurus BUMDes ternyata ada yang memiliki keahlian dasar dalam membuat logo bumdes, maka mencoba dengan aplikasi Canva (www.canva.com) juga bisa dicoba. 

Anda juga bisa mencoba dengan aplikasi gratisan lainnya yang ada di internet.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Scroll to Top