Upaya Nyata Akademisi “BUMDes” Bengkulu

Melihat potensi besar dan mumpuni yang terdapat di desa-desa wilayah Bengkulu, Universitas Dehasen melalui Fakultas Ekonomi sepakat mengembangkan Sekolah BUMDes di wilayah Bengkulu.

Langkah awal ini dimulai dengan dilakukannya kerjasama antara FE UNIVED dengan PT Syncore Indonesia selaku penggerak BUMDes melalui Bumdes.id.

Kerjasama jangka panjang ini dibentuk untuk mendukung program pendampingan BUMDes yang dijalankan oleh FE UNIVED kepada penerima manfaat BUMDes Suka Sari. Program ini diharapkan dapat berkembang dengan baik sehingga mampu mendorong suksesnya BUMDes-BUMDes di wilayah Bengkulu.

Selain itu, kerjasama ini diharapkan dapat memperkuat program pendampingan BUMDes dengan dukungan Forum Akademisi BUMDes melalui nota kesepahaman dengan PT Syncore Indonesia.

Dengan demikian, secara un-officially, UNIVED bergabung dalam Forum Nasional yang fokus membantu BUMDes-BUMDes di Indonesia dalam mengembangkan usahanya.

Melalui program sederhana ini, FE UNIVED akan berupaya mengembangkan Sekolah BUMDes di Provinsi Bengkulu agar gerakan yang bermanfaat ini dapat tersebar secara meluas dan dapat dirasakan oleh seluruh desa di wilayah Provinsi Bengkulu.

Dengan wilayah yang luas, SDM yang mencukupi, dan lokasi yang berada di pesisir pantai, tentu akan memunculkan potensi-potensi yang prospektif bagi desa-desa di wilayah Provinsi Bengkulu.

1.341 desa dengan 1.069 BUMDes yang sudah berdiri dapat menjadi bekal didirikannya Sekolah BUMDes di Provinsi Bengkulu. 1.069 BUMDes perlu adanya peran aktif akademisi agar pilar ekonomi yang diharapkan dapat terwujud melalui BUMDes tidak menjadi mimpi buruk, sehingga tidak ada kesalahan pemanfaatan dari dana desa.

Namun, minimnya pengawasan akan memberikan ruang yang besar bagi penerima dana desa sehingga terjadi penyalahgunaan wewenang terhadap dana desa.

Oleh karena itu, perlu adanya pendampingan dari pemerintah, karena potensi desa harus dikembangkan dengan pemanfaatan dana desa sebagai penopangnya.

Selain itu, Sekolah BUMDes juga harus mengambil peran aktif agar Desa yang didampingi dapat mewujudkan Pilar Ekonomi Bangsa dan Provinsi Bengkulu dapat semakin terkenal karena kesuksesan BUMDes-nya.

FE UNIVED secara intens telah mendampingi BUMDes Suka Sari sejak satu tahun yang lalu. Selain untuk mewujudkan Tri Dharma Perguruan Tinggi, upaya ini dilakukan sebagai salah satu wujud nyata peran akademisi dalam mendampingi BUMDes.

Akademisi yang terlibat dalam kegiatan ini adalah jajaran dosen FE UNIVED. Para dosen ini juga secara aktif melibatkan mahasiswa dan mahasiswinya untuk turut serta menggali informasi mengenai desa.

Mau tahu lebih lanjut tentang pendidikan dan pelatihan BUMDes? Bagaimana cara pemetaan potensi dan masalah menjadi usaha BUMDes? Ayo kunjungi Sekolah BUMDes, yang mana Sahabat BUMDes akan mendapatkan materi perihal usaha BUMDes dan juga Cek Kesehatan Usaha (CKU) BUMDes.

Selain itu, Sahabat BUMDes juga bisa melakukan kunjungan ke BUMDes-BUMDes terbaik di Jogjakarta bersama Bumdes ID sehingga bisa mengadopsi berbagai ilmu dari BUMDes-BUMDes tersebut dan transfer ilmu serta mampu menerapkannya di BUMDes masing-masing.

Informasi pendaftaran Sekolah BUMDes lebih lanjut silakan hubungi nomor 0857 72 900 800. (WahyuAji/Bumdes.id)

2 Komentar

    1. apakah lupa password yang dimaksud adalah lupa password untuk login di website bumdes.id? jika benar silahkan gunakan fitur lupa kata sandi ketika berada di menu login

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

KUBET