Bumdes.id – Unit Usaha Internet Desa milik BUM Desa Pagerungan Jaya berhasil dilaunching pada 17 Oktober 2023. Keberhasilan ini tidak lepas dari tangan-tangan Konsultan Bumdes.id yang mendampingi sejak tahapan pertama persiapan launching dari Bulan September hingga Oktober pada masa launching.
Tahapan pertama persiapan internet desa dilaksanakan pada tanggal 20 September hingga 26 September 2023, dimana pada tahapan ini Tim Lapangan Bumdes.id melakukan konsolidasi stakeholder desa, pembentukan panitia launching, koordinasi tim produksi video launching, dan pengambilan beberapa video yang akan dijadikan sebagai bahan video launching sesuai dengan naskah yang telah disusun oleh tim produksi.
Beberapa pengambilan video yang dilakukan yakni pengambilan video gambaran umum desa dan suasana desa, gambaran umum BUM Desa, personil BUM Desa, perwakilan pemerintah desa, perwakilan SKK Migas – Kangean Energy Indonesia LTD, perwakilan lembaga, perwakilan remaja desa, perwakilan siswa-siswi sekolah dan perwakilan UMKM,
Tahapan kedua dilaksanakan pada tanggal 10 Oktober hingga 17 Oktober 2023, pada tahapan ini Tim Lapangan Bumdes.id melaksanakan persiapan akhir launching BUM Desa Pagerungan Jaya dan Unit Usaha Internet Desa bersama dengan tim panitia launching dan tim SKK Migas – Kangean Energy Indonesia LTD.
Tim Lapangan Bumdes.id memastikan persiapan launching berjalan dengan baik dan semua kebutuhan acara telah terpenuhi. beberapa persiapan tersebut diantaranya undangan untuk tamu, video launching, panggung acara, backdrop, dekorasi, sound system, lighting, kursi dan meja tamu, lcd proyektor dan layar, HT, bahan bakar genset, gong launching, kembang api, umbul-umbul, cameraman, konsumsi tamu dan konsumsi jamuan makan malam, MC, rundown kegiatan, cue card, petugas dan pengisi acara, tim mini pameran UMKM serta souvenir yang akan dibagikan kepada tamu.
Setelah melakukan persiapan launching, maka Pada tanggal 17 Oktober 2023, Tim Lapangan Bumdes.id bersama dengan Tim KEI Ltd dan Pemerintah Desa Pagerungan Besar mendampingi BUM Desa Pagerungan Jaya melakukan kegiatan Launching Badan Usaha Milik Desa Pagerungan Jaya dan Unit Usaha Internet Desa.
Launching ini dihadiri oleh Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kab.Sumenep beserta jajaran, Bagian Perekonomian dan SDA Sekretariat Daerah Kab.Sumenep, Manager PGA Kangean Energy Indonesia Ltd beserta jajaran, Kangean Operation Manager beserta jajaran, Camat Sapeken, Koordinator pendamping desa se Kec.Sapeken, Perwakilan Polsek Sapeken, Perwakilan Koramil Sapeken, Komandan POS AL Pagerungan, Perwakilan Syncore Indonesia – Bumdes.id dan staf, pemerintah desa pagerungan besar, badan permusyawaratan desa pagerungan besar, lembaga-lembaga desa, lembaga pendidikan, tokoh masyarakat dan pelanggan internet desa.