Peran Akademisi Bagi Kemajuan BUMDes

Sejumlah permasalahan masih saja sering ditemui dan dijumpai dalam proses pengembangan BUMDes. Perlu diketahui, BUMDes sejatinya merupakan program pemerintah yang di luncurkan agar kemajuan desa bisa segera terwujud. Kemerdekaan desa memang sudah seharusnya bisa dirasakan sejak dulu.

Namun, dalam meluncurkan program BUMDes ini, pemerintah seakan terlihat masih setengah hati dalam menjalankannya. Idealnya, program baru yang diluncurkan sudah seharusnya diikuti oleh berbagai kegiatan sosialisasi dan dokumen-dokumen penjelas yang sudah terstruktur dengan rapi dan baik. Begitupun seharusnya dengan BUMDes yang digadang-gadang menjadi pilar ekonomi desa. Selain itu, Sumber Daya Manusia (SDM) desa yang mumpuni harus dilibatkan dalam pengelolaan BUMDes sehingga dapat membantu mewujudkan tujuan tersebut. Namun, tidak semua desa memiliki SDM yang berkualitas untuk membantu BUMDes. Hal ini terjadi karena pemerintah tidak mengikutsertakan sejumlah sosialisasi dan modul panduan yang baku, yang secara officially diterbitkan oleh pemerintah untuk dipakai para punggawa BUMDes di seluruh pelosok bumi Pancasila ini.

Akademisi sebagai seseorang yang selalu menjunjung tinggi nilai-nilai kecerdasan intelektual yang dibangun melalui konstruk pemikiran ilmiah, harus turut aktif mengambil peran untuk mensukseskan program ini. Seorang akademisi jangan hanya mengambil peran untuk mencerdaskan para pemuda “pelajar”, namun juga mencerdaskan SDM BUMDes di seluruh daerah yang sama-sama membutuhkan uluran pemikiran untuk menterjemahkan program pemerintah yang masih minim pedoman terkait BUMDes.

Mewujudkan peran aktif akademisi bagi kemajuan BUMDes tidaklah sulit. Dengan menyuarakan dan mendirikan Sekolah BUMDes bagi BUMDes-BUMDes di wilayah tersebut merupakan sebuah wujud nyata. Sekolah BUMDes merupakan sebuah program untuk membantu BUMDes dari pemetaan hingga pengembangan usaha mereka. BUMDes sangat membutuhkan gerakan semacam ini guna menggali pengetahuan dan kemampuan mereka yang masih terbatas. Akademisi Perguruan Tinggi memiliki tugas yang salah satunya yaitu pengabdian maysarakat. Dengan adanya gerakan Sekolah BUMDes ini dapat menjadi cara bagi mereka menjalankan tugas tersebut. Jadi, dengan adanya ikatan kebutuhan ini akan memberikan manfaat bagi kedua belah pihak agar kecerdasan dan kemampuan tidak hanya tersalurkan di Lembaga Pendidikan saja, namun juga dapat tersalurkan ke masyarakat langsung. (WahyuAji/Bumdes.id)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

KUBET