Jelang Webinar Desa BRILian Ketiga, Bumdes.id dan BRI Laksanakan Technical Meeting

 

Dian Raka, Konsultan Bumdes.id

Setelah sukses melaksanakan gelaran rangkaian webinar Desa BRILian dari yang pertama hingga kedua, maka Bumdes.id bersama dengan Bank BRI kemudian menggelar technical meeting untuk mempersiapkan peserta menjalani webinar Desa BRILian ketiga. Pada webinar pertama, Bumdes.id dan BRI menghadirkan Wakil Menteri Desa, Budi Arie Seytadi dan Kepala Desa Sukalaksana Oban Sobana. Pada acara webinar pertama, Wamendes menyoroti mengenai adanya payung hukum yang memperkuat Bumdes dan menjadi salah satu usaha untuk menjadikan bumdes setara dan diakuai dengan adanya pendaftaran badan hukum BUMdes. Sementara Kepala Desa Sukalaksana, Oban Sobana berbicara mengenai pengalamannya dalam mengembangkan BUMDes di Garut dari satu BUMDes dan kemudian berkembang ke BUMDes lainnya.

Kemudian pada webinar kedua Desa BRILian yang diadakan pada Kamis, 1 Juli 2021, Bumdes.id dan BRI menghadirkan Dirjen Kementerian Desa Harlina Sulistyorini yang kemudian digantikan Direktur Perencanaan dan Pengembangan Investasi Kemendes, Drs Adityawarman Darudono. Adityawarman berbicara mengenai tata kelola dan kelembagaan desa serta BUMDes dalam rangka mempersiapkan diri menghadapi transformasi digital di pedesaan. Pada webinar kedua ini, Bumdes.id dan BRI mengambil tema mengenai “Membangun Ekosistem Ekonomi Digital di Desa.” Selain dari Kemendes, hadir pula Kepala Desa Sambirejo, Wahyu Nugroho. Sambirejo adalah desa yang terkenal dengan wisata Tebing Breksi, Pada acara webinar tersebut, Wahyu Nugroho memamerkan keberhasilannya melakukan digitalisasi di Desa Sambirejo.

Dian Raka menyampaikan materi mengenai tata cara pengisian formulir, upload dokumen hingga verifikasi

Nah, untuk mempersiapkan peserta desa BRILian yang mencapai 350-an peserta menghadapi webinar ketiga pada Selasa 13 Juli 2021. Maka bumdes.id dan BRI menggelar kembali tehcnical meeting untuk mengingatkan kepada peserta agar segera menyelesaikan pendaftaran, upload dokumen, mempersiapkan video dokumentasi serta video presentasi dari kepala desa yang menjadi peserta kompetisi Desa BRILian. Pada Tehcnical Meeting kali ini Bumdes.id menerjunkan dua pemateri yaitu: Pertama, Dian Raka Konsultan BUMDes.id yang menerangkan mengenai tata cara operasional website desacenter.id mengenai pengisian dokumen, upload data hingga proses verifikasi agar bisa dinilai oleh tim Bumdes.id dan BRI.

Denny Aryudi, Konsultan Media BUMDes.id menyampaikan materi mengenai pembuatan video

Sementara pada pemaparan materi kedua, Denny Aryudi, Konsultan Media Bumdes.id menerangkan mengenai cara-cara pembuatan video Desa BRILian, video profil desa yang akan ikut bertanding serta contoh-contoh profil desa yang dinilai oleh tim seleksi sangat membanggakan seperti video profil Desa Cepogo, dan kemudian ditampilkan pula video Bumdes Tumang yang menjadi bumdes unggulan Desa Cepogo. Denny sendiri menyarankan kepada peserta agar menggunakan kamera/video smartphone android agar murah biaya, dan mengedit video dengan aplikasi gratisan/non-berbayar seperti Kinemaster, Wondershare dan Filmmora. Denny tidak menyarankan menggunakan aplikasi lain yang menampilkan watermark karena akan mengurangi keindahan video.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

KUBET