Blog Bumdes.id

Fungsi Pelatihan BUMDes Bagi Praktisi Industri

Pelatihan BUMDes tidak hanya untuk pengurus BUMDes saja, tetapi juga untuk pemangku kepentingan lain di luar BUMDes. 

Sama halnya dengan ilmu keuangan bukan hanya milik ekonom dan akuntan saja, para pengusaha juga memerlukan pemahaman tentang ilmu keuangan. 

Bumdes.id memetakan bahwa para pemangku kepentingan di sektor desa bisa menjadi jaringan antara BUMDes dengan sektor lainnya dengan konsep ABCGFM. 

Jaringan ini merupakan singkatan dari akademisi (academician), Business (Bisnis), Government (Pemerintahan), Financial (Institusi Keuangan) dan Mass Media (Media Massa).

Salah satu jaringan yang cukup penting adalah business (bisnis) atau dengan bahasa lain adalah industri. Itulah mengapa pengetahuan mengenai BUMDes sangat perlu diperhatikan kalangan praktisi industri. 

Dengan mengikuti pelatihan mengenai BUMDes, maka para praktisi industri dapat merancang kerjasama yang baik dengan BUMDes dan desa. 

Apa saja manfaat pelatihan BUMDes bagi para praktisi industri? Berikut penjelasannya: 

  1. Industri memiliki kepentingan jangka panjang untuk mengakselerasi produk-produk unggulan desa. Atau menumbuhkan kembangkan skala usaha di desa melalui BUMDes.
  2. Mengikuti pelatihan BUMDes, maka pengambil kebijakan di tingkat manajemen industri dapat memahami tata kelola BUMDes, alur dan pemetaan skala usaha BUMDes dengan desa serta potensi-potensi yang bisa dikembangkan.
  3. Bagi praktisi industri dengan mengikuti pelatihan BUMDes akan memberikan wawasan secara menyeluruh dari internal mengenai organisasi BUMDes sebagai badan usaha dan juga badan hukum. Berikut dengan filosofi dan tata aturan terbaru dari pemerintah mengenai BUMDes.
  4. Khusus praktisi industri di bidang corporate social responsibility (CSR), dengan mengikuti pelatihan BUMDes dapat memberikan wawasan merancang strategi CSR jangka panjang.
  5. Hal ini tentunya bermanfaat bagi perusahaan untuk mengelola program CSR secara kontinyu, sehingga nantinya meningkatkan reputasi perusahaan di bidang pengabdian masyarakat. 

Pelatihan BUMDes dari Bumdes.id berasal dari proses pendampingan lapangan, dengan kerjasama erat antara BUMDes, desa dan juga industri. 

Salah satu pendampingan BUMDes yang berhasil yakni program-program CSR adalah Corporate Social Responsibility PT Sarihusada Danone di Desa Kemudo.

Sarihusada menunjuk Bumdes.id menjadi pendamping desa dan BUMDes dengan mengawali pemetaan masalah, merapikan dan mengelola kelembagaan BUMDes sebagai badan hukum, merancang program CSR jangka panjang. 

Sehingga hasilnya seperti BUMDes Kemudo Makmur mengelola supermarket desa, menghidupkan UMKM dan berhasil membagikan laba besar untuk masyarakat. 

Tertarik mengikuti pelatihan BUMDes? Bisa menghubungi Tim Sekretariat Bumdes.id di nomor berikut ini: 087-805-900800.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Scroll to Top