Blog Bumdes.id

Menyongsong Kompetisi Desa BRILian 2021:  Bumdes.id Gelar Tehnical Meeting Batch 2 Bagi Ribuan Desa

Founder Bumdes.id, Rudy Suryanto, S.E., M.Acc., CFA Memberikan Materi Pembekalan

Bank Rakyat Indonesia (Persero) Badan Usaha Milik Negara menggelar agenda tahunan pemilihan Desa BRILian Periode 2021 dengan menggandeng Bumdes.id sebagai konsultan dan aggregator pengembangan ribuan desa di seluruh Indonesia. Desa BRILian sendiri merupakan program Corporate Social Responsibility PT. Bank Rakyat Indonesia (Persero) yang dibuat dengan perencanaan matang untuk pendampingan dan pengembangan desa agar dana-dana CSR yang tersalurkan bisa berkelanjutan, memenuhi SDGs Desa, menjadikan desa lebih mandiri, berkembang, bertumbuh, serta bersiap naik kelas menjadi desa berstatus badan hukum sesuai dengan ketentuan Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi.

Apa saja keuntungan menjadi Pemenang Desa BRILian dari PT. Bank Rakyat Indonesia (Persero)? “yang pasti akan siap-siap viral,” kata Rudy Suryanto, S.E., M.Acc., CFA selaku Founder Bumdes.id. Pernyataan ini tidak main-main, karena berkaca dari Pemenang Desa BRILian 2020, para pemenang Desa BRILian 2020 banyak masuk liputan media massa dan online, viral di media sosial dan mendapat dukungan pendanaan dari PT. Bank Rakyat Indonesia (Persero). Bahkan beberapa diantaranya kemudian diirik Menteri Desa, Pembangunan Tertinggal dan Transmigrasi untuk dikunjungi, serta dilirik pihak industri swasta sebagai desa percontohan model kesuksesan penerapan CSR berkelanjutan di pedesaan.

Dian Raka, Narasumber Kedua dari Bumdes.id saat mengisi Technical Meeting Desa BRILian 2021

“Selain itu, secara substansial, para pemenang Desa BRILian akan mendapat pendampingan dari Bumdes.id pada beberapa hal terutama pada sektor pengembangan ekonomi dan tata kelola manajemen desa dan Badan Usaha Milik Desa (Bumdes). Misalnya desa akan kita dampingi dalam menyusun AD/ART, peraturan desa, pembentukan dan kemandirian tata kelola Bumdes dalam menyusun laporan keuangan, membentuk struktur manajemen hingga sampai mendapatkan sertifikat badan hukum dari Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi” tambah Rudy Suryanto.

Proses seleksi pemilihan Pemenang Desa BRILian 2021 ini diikuti ribuan desa dengan proses penilaian dilakukan oleh Tim Desa BRILian dari PT. Bank Rakyat Indonesia (Persero) dan juga Bumdes.id. Kriteria penilaian meliputi keaktifan peserta dalam setiap proses seleksi, administrasi dan pengelolaan kelembagaan serta manajemen desa, pembuatan video inovasi program birlian, digitalisasi desa serta adanya observasi langsung dari tim BRI ke desa-desa yang menjadi peserta seleksi desa BRILian 2021.

“Perlu diperhatikan bahwa seleksi Desa BRILian bukan hanya seleksi pengelolaan Bumdes, tetapi seleksi seluruh pengelolaan desa, sehingga dibutuhkan keseriusan manajerial dan kepemimpinan dari kepala desa peserta program Desa BRILian 2021”, tambah Rudy Suryanto saat mengisi pembekalan. “Pemenang Desa BRILian 2021 kali ini hanya akan diambil 10 pemenang saja, sementara tahun lalu bisa diambil 30 pemenang,” tambah Rudy Suryanto.

Jika terpilih menjadi 10 desa pemenang maka akan memperoleh impact sosial ekonomi yang baik. Desa-desa pemenang akan menjadi desa yang siap secara tata kelola, kelembagaan, manajemen, akuntabilitas dalam sistem keuangan desa. Serta menjadi desa yang siap menelurkan unit-unit usaha baru yang siap dengan perkembangan ekonomi digital. Apalagi Bumdes.id sebagai konsultan yang berpengalaman dalam mendampingi kelahiran unit-unit usaha baru UMKM di desa-desa akan menjadi pendamping inisiator korporatisasi umkm desa menjadi penopang perkembangan Sustainability Development Goals Desa (SDGs Desa).

Bagi kalangan industri yang berminat mengikuti jejak kolaborasi PT. Bank Rakyat Indonesia (Persero) dengan Bumdes.id merancang pengembangan CSR yang berkelanjutan seperti Program Desa BRILian (Program Desa BRILian telah sukses di tahun 2020 dan kemudian dilanjutkan di tahun 2021). Atau mengikuti jejak CSR berkelanjutan antara PT Sarihusada (Danone) dengan Bumdes.id dalam pengembangan Desa Kemudo Klaten hingga berstatus Badan Hukum dan memperoleh apresiasi dari Menteri Desa, Pembangunan Tertinggal dan Transmigrasi bisa menghubungi Tim Bumdes.id melalui whatsapp: 0878-0590-0800 atau dengan Bu Diana (0877-3890-0800)

Daftar 10 Pemenang Desa BRILian Tahun 2020, siapakah selanjutnya di tahun 2021?

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Scroll to Top