5 Langkah Sukses Usaha BUMDES Berkelanjutan

BUMDes.ID ~ Untuk bisa membangun sebuah bumdes yang berkelanjutan dibutuhkan langkah sukses agar bisa mencapai tujuan tersebut. Ada langkah-langkah strategis yang bisa dilakukan untuk bisa sukses usaha BUMDes.

Strategi Optimalisasi yang bisa dilakukan adalah sebagai berikut :

1.   Strategi Peningkatan Kerjasama

Dalam upaya meningkatkan kerjasama dengan berbagai pihak langkah Strategi yang diambil BUMDes yaitu pada Strategi Peningkatan Kerjasama, dengan upaya melakukan penyusunan strategi menarik yang dapat dilakukan, dengan kekuatan dan komitmen yang kuat, BUMDes berusaha melebarkan sayapnya dengan memperkuat kerjasama dengan pokdarwis dan Karang taruna untuk bisa merespon cepat peluang- peluang yang ada dengan melakukan penyusunan strategi.

2.   Strategi Peningkatan Serta Masyarakat

Peran serta Masyarakat sangatlah penting dalam keikutsertaan dalam proses berjalananya suatu program maupun perencanan suatu program, kurangnya empati dari Masyarakat dalam memelihara kawasan yang ada di sekitar mereka, masih minimnya kesadaran akan menjaga kondisi lingkungan supaya tidak rusak, dan terbengkalai. Dengan perumusan Strategi peningkatan serta masyarakat diharapkan kedepanya empati dari masyarakat akan bertambah.

3.   Strategi pemanfaatan kelembagaan

Kelembagaan pada BUMDes ini jangan sampai mengalami kelemahan dan kemunduran dengan ditandai dengan sebagian tenagakerja/SDM yang ada di dalam BUMDes perlahan ada yang mengundurkan diri dan ada sebagian yang tidak aktif lagi. Untuk mencegah supaya tidak terjadi lagi dibutuhkan strategi pemanfaatan kelembagaan, salah satu langkahnya yaitu membentuk lembaga-lembaga yang saling kordinatif dan sinergis.

4.   Strategi Promosi yang Efektif

Strategi Promosi ini sangatlah penting untuk dilakukan agar usaha BUMDes yang dilakukan ini dapat mencapai target pasar. Perlu disusun langkah-langkah strategis yang harus dilakukan agar bisa mencapai target dan langkah-langkah strategis harus sesuai dengan runtut agar mudah dalam melakukan kontrolling.

5.   Perencanaan Peningkatan Kemampuan SDM

Sumber daya manusia (SDM) tidak lepas dari suatu perencanaan Strategi BUMDes dalam pengembangannya. Strategi peningkatan kemampuan sumber daya manusia yang dimiliki ini sangat penting untuk kemajuan BUMDes yang akan dikembangkan. [ Ahmad / bumdes.id ]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

KUBET